SHINee – Lyrics + Translation

Lirik lagu SHINee – Melody

Kanji, Romaji, English, and Indonesia translate

cover

credit: K2NBLOG

SHINee (シャイニー) – Melody Lyrics 歌詞

アルバム/ Album: Winter Wonderland

作曲/ Lyricist: Hidenori Tanaka

作曲/ Composer: Erik Lidbom・TAKAROT

発売日/ Release date: 2016/12/21

Language: Japanese

 

 

離さない  その誓い  守らせてはくれずに

Hanasanai sono chikai mamorasete wa kurezuni

(I never release it, that promise, even you never asked me to keep it)

(Takkan kulepas, janji itu, meskipun kau tak memintaku menjaganya)

君はもう  ここには  戻って来ない  Missin’ you

Kimi wa mou koko ni wa modottekonai missin’ you

(You never be my side again, missin’ you)

(Kini engkau tak kembali di sisiku, dan aku mulai merindukanmu)

一人に慣れたはずなのに  寂しさに押しつぶされそう

Hitori ni nareta hazu nanoni sabishisani oshitsubusaresou

(Although I used to be alone, it seen destroyed by loneliness)

(Padahal harusnya aku sudah terbiasa sendiri, nampak dihancurkan oleh kesepian)

孤独に響く  Sound of my heart

Kodoku ni hibiku sound of my heart

(Sound of my heart echos in solitude)

(Suara hatiku menggema dalam kesendirian)

Tonight  君は何処で誰を想う?

Tonight kimi wa doko de dare wo omou?

(Where are you tonight? Who do you think about?)

(Malam ini kau di mana? Siapa yang kau pikirkan?)

星空の下で  僕は変わらず君を想う

Hoshizora no shita de boku wa kawarazu kimi wo omou

(Under the sky full of stars, I used to be think about you)

(Di bawah langit berbintang, seperti biasanya ku tetap memikirkanmu)

 

言葉じゃ足りない  そんな時

Kotoba ja tarinai sonna toki

(Words never enough, at that time)

(Kata-kata saja tak cukup, pada waktu itu)

浮かんだメロディ  口ずさんで

Ukanda merodi kuchizusande

(The melody I sang drifted lost)

(Kunyanyikan pula melodi yang melayang lenyap)

まだ僕は  あの日と同じ様に

Mada boku wa ano hi to onaji youni

(I still who I was)

(Diriku masih saja sama seperti hari itu)

I keep waiting for you…  (Keep waiting for you…)

(Aku tetap menunggumu…) (Tetap menunggumu…)

I keep waiting for you…  (Keep waiting for you…)

(Aku tetap menunggumu…) (Tetap menunggumu…)

君は来ない  分かってるのに

Kimi wa konai wakatteru noni

(Even I knew you never come back)

(Padahal aku tahu kau takkan kembali)

 

 

眠れない  夜を一つ  乗り越えてもまた

Nemurenai yoru wo hitotsu norikoetemo mata

(Something teases me again till I wake up)

(Sesuatu kembali mengusikku hingga membuatku terjaga)

終わらない  痛みが  胸を締め付ける

Owaranai itami ga mune wo shimetsukeru

(That unstoppable pain has been stabbing in my heart)

(Rasa sakit tiada henti yang terus menghujam kuat di dalam dada)

他の誰かじゃ埋められない  隙間に詰めた思い出は

Hokano dareka ja umerarenai sukima ni tsumeta omoide wa

(Your existence irreplaceable for the memories fulfill solitude in my heart)

(Kehadiranmu tak dapat tergantikan karna kenangan yang mengisi kekosongan hatiku)

今も色褪せないまま

Ima mo iroasenai mama

(That memories never fade away till now)

(Hingga kini kenangan itu takkan pernah memudar)

Tonight  君は何処で誰を想う?

Tonight kimi wa doko de dare wo omou?

(Where are you tonight? Who do you think about?)

(Malam ini kau di mana? Siapa yang kau pikirkan?)

星空の下で  僕は変わらず君を想う

Hoshizora no shita de boku wa kawarazu kimi wo omou

(Under the sky full of stars, I used to be think about you)

(Di bawah langit berbintang, seperti biasanya ku tetap memikirkanmu)

 

言葉じゃ足りない  そんな時

Kotoba ja tarinai sonna toki

(Words never enough, at that time)

(Kata-kata saja tak cukup, pada waktu itu)

浮かんだメロディ  口ずさんで

Ukanda merodi kuchizusande

(The melody I sang drifted lost)

(Kunyanyikan pula melodi yang melayang lenyap)

まだ僕は  あの日と同じ様に

Mada boku wa ano hi to onaji youni

(I still who I was)

(Diriku masih saja sama seperti hari itu)

I keep waiting for you…  (Keep waiting for you…)

(Aku tetap menunggumu…) (Tetap menunggumu…)

I keep waiting for you…  (Keep waiting for you…)

(Aku tetap menunggumu…) (Tetap menunggumu…)

君は来ない  分かってるのに

Kimi wa konai wakatteru noni

(Even I knew you never come back)

(Padahal aku tahu kau takkan kembali)

 

季節はもう巡るけど  Yeah

Kisetsu wa mou megurukedo yeah

(Meskipun musim telah bergulir)

Even the seasons have took turn

僕だけを取り残して

Boku dake wo torinokoshite

(Hanya diriku yang tak beranjak)

Only me who never move

君を探す  あても無く君を探す。。。

Kimi wo sagasu atemo naku kimi wo sagasu…

(Ku mencarimu tanpa arah, ku mencarimu…)

I have been looking for you without direction, I have been looking for you…

 

 

言葉じゃ足りない  そんな時

Kotoba ja tarinai sonna toki

(Words never enough, at that time)

(Kata-kata saja tak cukup, pada waktu itu)

浮かんだメロディ  口ずさんで

Ukanda merodi kuchizusande

(The melody I sang drifted lost)

(Kunyanyikan pula melodi yang melayang lenyap)

まだ僕は  あの日と同じ様に

Mada boku wa ano hi to onaji youni

(I still who I was)

(Diriku masih saja sama seperti hari itu)

I keep waiting for you…  (Keep waiting for you…)

(Aku tetap menunggumu…) (Tetap menunggumu…)

I keep waiting for you…  (Keep waiting for you…)

(Aku tetap menunggumu…) (Tetap menunggumu…)

君は来ない  分かってるのに

Kimi wa konai wakatteru noni

(Even I knew you never come back)

(Padahal aku tahu kau takkan kembali)

 

I keep waiting for you…

(Aku tetap menunggumu…)

 

owowow……duh..lagunya emang baper banget yaah…ehm, sebenernya bertolak belakang bingit sama lagu shinee yang satunya -winter wonderland- yang menyanyikan harapan agar cinta mereka awet tapi melody justru kayak bilang si cowok ini gagal move on/? dari si cewek T.T

terjemahan ini mungkin masih aneh dan berantakan, untuk itu saya minta kritik dan sarannya ya readers berhubung saya masih pemula, hihi

 

Credit Lyrics: iLyrics Buzz

Romaji : Wahyu Yoshinoyuki

Indonesia Translate: Wahyu Yoshinoyuki

English Translate: Natali Murazaki

 

2017©

F.T Island – EMPTINESS Lyrics + Translation

ftisland_justdoit_p

Cr: www. i-ftxpri.com

Lirik Lagu Emptiness – F.T. Island

Kanji, Romaji, English, and Indonesia translate

 

君といた夏が過ぎて

Kimi to ita natsu ga sugite

(The summer I spend with you had gone)

(Musim panas yang kuhabiskan bersamamu telah berlalu)

君のいない秋が来る

Kimi no inai natsu ga kuru

(Then the autumn came without you)

(Kemudian musim gugur tanpamu pun datang)

浮かんで消える

Ukande kieru

(It was fly and so fade away)

(Melayang lantas menghilang)

あの花火のように

Ano hanabi no youni

(Like that firework)

(Seperti kembang api itu)

 

望んだものは自由で

Nozonda mono wa jiyuu de

(Which something I was wishing in my freedom)

(Suatu hal yang kuharapkan dalam kebebasan)

手にしたものは孤独で

Te ni shita mono wa kodoku de

(Something that I have having in my loneliness)

(Sesuatu yang kumiliki dalam kesendirian)

身勝手過ぎる、って

Migatte sugiru, tte

(Maybe it is too selfish)

(Mungkin hal tersebut terlalu egois)

わかっていても

Wakatteitemo

(In spite of I understand)

(Meskipun aku mengerti)

狂おしく胸が痛む

Kuruoshiku mune ga itamu

(My broken heart is going crazy)

(Kesakitan hatiku menggila)

 

戻らない、と知りながら

Modoranai, toshirinagara

(Whereas I realized it never back again)

(Padahal kusadari takkan kembali)

いまもまだ、それでも

Ima mo mada, soredemo  

(Even it so, it still there until now)

(Meski begitu, masih saja hingga kini)

待ち続けてるんだ

Machi tsudzukerunda

(I still waiting for it)

(Aku terus menunggu)

 

このままじゃ

Kono mama ja

(If I continue it)

(Apabila kuteruskan)

やがて来る冬の中で

Yagate kuru fuyu no naka de

(The middle of winter sooner or later will come)

(Pertengahan musim dingin kan segera datang)

凍えてしまい

Kogoete shimai

(And it will frozen)

(Dan akan membeku)

春は来ない…ずっと

Haru wa konai…zutto

(The spring will never come… Forever)

(Musim semi pun takkan datang…selamanya)

 

君をなくして初めて

Kimi wo nakushite hajimete  

(It happened when you were gone)

(Sejak kamu menghilang, itulah pertama kali)

ぬくもりの意味を知った

Nukumori no imi wo shitta

(I understood the meaning of the warmth)

(Aku mengerti artinya kehangatan)

生きるつらさを

Ikiru tsurasa wo

(The bitterness in my life)

(Kepahitan dalam hidupku)

忘れさせてるんだ

Wasuresaseterunda 

(You made me forget it)

(Kau bisa membuatku melupakannya)

 

君の時計は、あれから

Kimi no tokei wa, are kara

(And your watch, from it) 

(Dan jam milikmu, dari situlah)

針を進めてるのかな 当たり前でしょって

Hari wo susumeteru no kana, atari mae desho tte

(Will the hand of clock always sew, of course you said)

(Akankah jarumnya senantiasa berputar, tentu saja kan katamu)

笑い飛ばすんだ

Warai tobasunda

(As you was smiling at him)

(Sembari melempar senyum)

誰かの隣で、きっと

Dareka no tonari de, kitto

(Someone besides you, you will treat them like that, exactly) 

(Seseorang yang berada di sampingmu akan kau perlakukan begitu, pasti)

 

いつまでも

Itsumademo

(Forever)

(Selamanya)

忘れないよ、そうぼくは

Wasurenaiyo, sou boku wa

(I never forget it, of course myself)

(Takkan pernah kulupakan, tentu diriku)

確かに、愛していたんだ

Tashika ni, aishiteitanda 

(It goes without saying that I love you so much)

(Tak salah lagi, aku begitu mencintaimu)

離せない

Hanasenai

(I never let you)

(Takkan kulepas)

空っぽの腕の中で

Karappo no ude no naka de

(In my arms, I feel the emptiness)

(Dalam lenganku yang terasa kosong)

決して消えない

Keshite kienai

(It never dissapeared)

(Tak dapat terhapus)

想い出を抱いて

Omoide wo daite

(I always keep that feeling)

(Selalu kujaga perasaan itu)

 

戻らない、と知りながら

Modoranai, toshirinagara

(Whereas I realized it never back again)

(Padahal kusadari takkan kembali)

いまもまだ、それでも

Ima mo mada, soredemo  

(Even it so, it still there until now)

(Meski begitu, masih saja hingga kini)

待ち続けてるんだ

Machi tsudzukerunda

(I still waiting for it)

(Aku terus menunggu)

 

このままじゃ

Kono mama ja

(If I continue it)

(Apabila kuteruskan)

やがて来る冬の中で

Yagate kuru fuyu no naka de

(The middle of winter sooner or later will come)

(Pertengahan musim dingin kan segera datang)

凍えてしまい

Kogoete shimai

(And it will frozen)

(Dan akan membeku)

春は来ない…ずっと

Haru wa konai…zutto

(The spring will never come… Forever)

(Musim semi pun takkan datang…selamanya)

 

 

2016© Romaji and Indonesia translate original by Wahyu Yoshinoyuki^^

English translate by Natali Murazaki

 

Err…sebenarnya saya nggak ada niatan untuk menerjemahkan lagu F.T Island ini awalnya, tahu rilispun tidak. Namun karena suatu hari saya dimintai tolong teman untuk meromajikan huruf kananya, sekalian aja deh diterjemahin meski awalnya iseng. Dan karena merasa lirik lagu dan terjemahannya kurang pas, barulah saya mendownload lagu Emptiness ini dan menerjemahkannya lebih serius lagi meskipun hasilnya nggak sempurna-sempurna banget. Untuk itulah saya juga meminta kritik dan saran untuk terjemahan saya ini ya, hehe.

Ehm..untuk lagunya sendiri, menurut saya mengisahkan orang yang cintanya bertepuk sebelah tangan? haha, engga tahu pasti sih, tanyakan sajalah pada Minan *plakk

Yoroshiku onegaishimasu~^^

 

Kepribadian Berdasarkan Golongan Darah, Haruskah Percaya?

11401443_121377754859975_7144456000361307258_n

Cr: facebook.com/Fakta Golongan Darah A, B, O ,AB

Minasan pasti sering mendengar tentang “Fakta Golongan Darah” bukan? Tentu saja, promosi melalui media sosial maupun dalam media cetak sebagai buku yang tergolong best seller membuat kita tak asing lagi dengan istilah itu. Apalagi digambarkan sebagai tokoh komik yang lucu dan membuat kita mudah mengingatnya. Ehm, pertanyaannya, mengapa saya mengangkat hal tersebut sebagai celoteh kali ini? Tak lain dan tak bukan karena dampak yang ditimbulkan akibat kepopuleran si “Ketsueki-gata” yang tentunya tegolong kurang baik.

Bayangkan saja, orang-orang jadi berpedoman bahwa karakternya ditentukan oleh golongan darahnya dan hal tersebut bersifat mutlak karena -katanya- protein-protein tertentu di dalam darah membangun semua sel di tubuh kita dan oleh karenanya menentukan psikologi kita. Tak jarang pula menyalahkan kepribadian yang dimilikinya -misal pemarah atau cengeng- karena golongan darahnya. Kepercayaan tidak berdasar ini bahkan mempengaruhi politik. Pada 2011, seorang menteri di Jepang, Ryu Matsumoto, dipaksa mengundurkan diri, ketika pernyataan keras dan kasarnya kepada pejabat lokal ditayangkan di televisi nasional. Dalam pidato pengunduran dirinya, ia menyalahkan sikapnya yang emosional itu pada kenyataan bahwa ia bergolongan darah B. Loh loh loh, kok aneh sih?

Yah…entah dunia sudah tua atau apa, Wallahualam. Saya memang suka dengan anime “Blood Type” karena pengemasannya lucu, saya pun memiliki keychain “Type A” untuk koleksi dan trend saja. Namun sayangnya, masyarakat luas masih menggemari hal-hal yang faktanya belum jelas dan amat mempercayainya, tapi sok-sok mengambil istilah dari sains, atau istilah kerennya biasa disebut pseudosains, perlu untuk disadarkan. Padahal bagaimana kalau sekali lagi ditilik dari kacamata ilmiah? Atau kacamata sosial? Cobalah minasan pikir baik-baik, apakah masih ingin percaya?

Sudah banyak studi ilmiah yang mempertegas kontradiksi ini. Misalnya, Kengo Nawata (2014) seorang psikolog sosial Jepang, menganalisis secara statistik kaitan antara golongan darah dan kepribadian pada 10.000 orang Jepang dan Amerika. Ia menemukan bahwa tidak ada relevansi antara golongan darah dan kepribadian seseorang. Studi di Australia (2003) juga sampai pada kesimpulan bahwa mengaitkan kepribadian seseorang dengan golongan darah tidak punya dasar yang valid.

Setelah membaca banyak artikel dan mengalami sendiri pengalaman nyata di lapangan -disemprot teman akrab, pemikiran saya mulai “tercerahkan” hingga membuahkan hasil bahwa golongan darah itu sama sekali TIDAK BISA mempengaruhi karakter seseorang. Kepribadian manusia dipengaruhi oleh kombinasi antara faktor gen, sirkuit otak, level hormon, dan pengaruh lingkungan, itu sudah jelas, bukannya karena golongan darah semata.

Sayangnya, kepercayaan ini sudah lama “menjangkit” beberapa negara tetangga seperti Jepang, Korea, dan Taiwan dan bahkan sudah menjadi bahan obrolan ringan, bahan candaan, yang ujung-ujungnya menjadi serius juga. Pun yang terjadi di Indonesia, bayangkan deh minasan jika itu terjadi sedemikian parahnya. Misal, orang bergolongan darah AB yang dicap “aneh, misterius, langka” pasti akan terisolasi dan didiskriminasi dari masyarakat sekitarnya karena memiliki pemikiran tersendiri misalkan hanya menabung jika ada proyek, sering ngaret karena gonta-ganti program acara, dan lain-lain. Tentu ini sangat disayangkan, apakah umum membeda-bedakan orang hanya karena golongan darahnya? Memangnya Pencipta yang di atas menciptakan makhluk-Nya demi tujuan seperti itu? Coba kita amati kedua tangan kita, lalu amati lagi kesepuluh jari kita, kemudian bandingkan dengan seseorang di samping minasan. Lihat, apakah sidik jari yang kita miliki sama dengan orang tersebut? No way! Allah memang mengatakan setiap makhluk itu sama derajatnya tapi apakah minasan tidak berpikir bahwa tiap makhluk tersebut juga istimewa? Allah juga mengatakan tiap makhluk-Nya juga memiliki rejeki, jodoh, dan kematian yang berbeda dengan individu yang lain kan? Masih ingin percaya dengan sifat seseorang dari komik golongan darah?

Tidak sengaja saya menonton sebuah drama Korea di sela waktu liburan saya. Mata saya melotot ketika sang aktor mulai marah-marah karena temannya bicara tentang ramalan dan sebagainya -pseudosains- ketika membaca koran.
“Bagaimana bisa seseorang berpikir itu akurat dengan mengategorikan itu semua dari enam miliar orang di Bumi, menjadi empat jenis darah sederhana? Jika kita asumsikan bahwa Korea memiliki 48 juta orang dibagi menjadi 12 tanda-tanda zodiak, berarti sekitar 4 juta orang berbagi tanda yang sama. Dan karena itu dibagi menjadi 5 tahun, sekitar 800.000 orang berbagi prediksi harian yang sama. Jadi setiap orang yang lahir pada tahun 1970 adalah di tahun anjing, yang mana semua dari mereka berbagi prediksi yang sama selamanya. Ini adalah contoh utama dari generalisasi yang berlebihan. Mengerti?” 

Well…pasti hidup kita bakalan bosen banget ya minasan jika kita benar-benar seperti itu?

Semoga bermanfaat! 😀

Sumber:
Zenius Education

Contoh Soal UAS Pancasila Unnes

Soal Ujian Akhir Semester Tahun 2014/2015

Pendidikan Pancasila

 

  1. Dalam perspektif historis, tanggal 1 Juni diperingati sebagai hari lahir Pancasila
    a. Bagaimana pandangan Anda terhadap pendapat yang menyatakan bahwa Pancasila lahir pada tanggal 1 Juni 1945? Jelaskan!
    b. Secara yuridis, rumusan Pancasila yang manakah berlaku sampai hari ini dan seterusnya? Berikan jawaban secara singkat, padat dalam argumentatif!
  2. Pembukaan UUD 1945 berkedudukan sebagai Staat Fundamental Norm (Norma Dasar Negara).
    a. Jelaskan secara substansif dari makna pembukaan UUD 1945 sebagai norma dasar negara Republik Indonesia!
    b. Bagaimana relasi Pancasila dasar negara dengan pembukaan UUD 1945? Jelaskan secara singkat!
    c. Mengapa pembukaan UUD 1945 tabu untuk dilakukan perubahan? Jelaskan argumen Anda!
    d. Sebut dan jelaskan pokok-pokok pikiran utama yang terdapar dalam pembukaan UUD 1945!
  3. Ideologi dapat berfungsi sebagai kekuatan pengendali konflik dan sekaligus fungsi integratif (faktor pemersatu).
    a. Dapatkan ideologi Pancasila berfungsi sebagai faktor pengendali konflik dan fungsi integratif bagi bangsa Indonesia? Jelaskan!
    b. Berikan deskripsi perbandingan antara ideologi Pancasila dengan ideologi sosialis, komunis, liberal kapitalis, dan ideologi agama!
    c. Mengapa ideologi ISIS bertentangan dengan kepribadian bangsa Indonesia?
    d. Ideologi Pancasila berpeluang menjadi ideologi masyarakat global. Mengapa? Jelaskan!
  4. Pancasila sebagai paradigma pengembangan kehidupan beragama.
    a. Jelaskan apa makna dari pengertian Pancasila sebagai paradigma pengembangan kehidupan beragama di Indonesia?
    b. Bagaimana bentuk suplementasi Pancasila sebagai paradigma pengembangan kehidupan beragama? Jelaskan!
  5. Tertib sosial dan keteraturan hidup bersama.
    a. Bagaimana keadaan penegak hukum di Indonesia dilihat dari perspektif Pancasila dewasa ini? Jelaskan!
    b. Berikan contoh sekurang-kurangnya lima kejadian yang menunjukkan bahwa penegakan hukum di Indonesia belum sesuai atau sejalan dengan Pancasila sebagai etika penegakan hukum!

Contoh Soal UAS PLH Unnes

Soal Ujian Akhir Semester Tahun 2015/2016

Pendidikan Lingkungan Hidup

 

  1. Pendidikan Lingkungan Hidup (PLH) merupakan mata kuliah umum yang harus diikuti oleh semua mahasiswa Unnes semester 3 ke atas.
    a. Jelaskan tujuan mata kuliah Pendidikan Lingkungan Hidup!
    b. Apa yang sudah Anda laksanakan untuk mendukung tujuan mata kuliah PLH?
    c. Apa manfaat yang Anda peroleh setelah mengikuti mata kuliah PLH?
  2. Berbagai permasalahan lingkungan terjadi di beberapa daerah, baik di tingkat lokal, nasional, dan global. Salah satu dampak perubahan iklim yaitu jatuhnya gumpalan awan di India, musim kemarau dan musim hujan yang tidak menentu.
    a. Berikan deskripsi salah satu masalah lingkungan hidup! Bagaimana cara-cara untuk mengantisipasi hal tersebut.
    b. Jelaskan keanekaragaman hayati yang ada di kebun wisata pendidikan Unnes!
    c. Apa yang dapat Anda sumbangkan untuk mendukung konservasi di Unnes andaikata Anda terpilih menjadi Duta Unnes tentang konservasi?
  3. Saudara mahasiswa Unnes, calon sarjana, dan apabila nanti Anda lulus akan menjadi alumni Unnes.
    a. Sebutkan 7 pilar konservasi Unnes! Perilaku konservasi apa saja yang sudah Anda lalukan dalam kehidupan sehari-hari?
    b. Bagaimana cara Anda (menjadi alumni) menyebarluaskan perilaku konservasi dalam kehidupan bermasyarakat? Jelaskan dengan contoh!
    c. Menanam merupakan bentuk perilaku konservasi, termasuk dalam pilar yang mana kegiatan tersebut? Apakah Anda sudah ikut gerakan menanam pohon? Coba deskripsikan!
  4. Sampah sudah menjadi masalah nasional, kontribusi Unnes memiliki rumah kompos.
    a. Apakah Anda pernah berkunjung ke rumah kompos Unnes? Dekripsikan kegiatan membuat kompos di rumah kompos Unnes!
    b. Apakah Anda sudah menyediakan tempat sampah yang dibedakan berdasarkan sifat (organik dan anorganik) di rumah/kos?
    c. Bagaimana sikap Anda apabila mengetahui ada mahasiswa Unnes membuang sampah di sembarang tempat? Rencana apa yang Anda sumbangkan untuk membantu menangani hal tersebut?

Contoh Soal UAS Pkn Unnes

Soal Ujian Akhir Semester Tahun 2015/2016

Pendidikan Kewarganegaraan

 

  1. Hak asasi manusia adalah hak kodrat manusia yang bersifat universal dan abadi sebagai karunia Tuhan Yang Maha Esa.
    a. Sebutkan peraturan perundang-undangan sebagai dasar pengakuan. Penjaminan, dan penegakan HAM di Indonesia!
    b. Mengapa penegakan HAM harus berbanding lurus dengan penegakan demokrasi? Jelaskan!
  2. Bela negara merupakan hak sekaligus kewajiban warga negara.
    a. Sebutkan peraturan perundang-undangan sebagai dasar pelaksanaan bela negara!
    b. Kemukakan alasan pemikiran Anda. Mengapa warga negara Indonesia wajib turut serta dalam upaya bela negara? Berikan contoh implementasinya!
  3. Indonesia adalah negara demokrasi.
    a. Sebutkan peraturan perundang-undangan sebagai dasar pelaksanaan demokrasi di Indonesia!
    b. Sebutkan indikator adanya kehidupan berdemokrasi dan buatlah analisis singkat pelaksanaan pilkada serentak tahun 2015 berdasar indikator tersebut!
  4. Sumber daya alam (SDA) adalah salah satu modal dasar pembangunan nasional.
    a. Sebutkan pasal dari UUD 1945 yang mengatur tentang sumber daya alam!
    b. Apa yang Anda ketahui tentang kasus “papa minta saham” yang menyebabkan Ketua DPR mengundurkan diri. Berikanlah pendapat dan solusi pengelolaan SDA!
  5. Program pemerintahan Jokowi dan Jusuf Kalla berdasar pada filsafat politik Tri Sakti Bung Karno dan Nawa Cita.
    a. Sebut dan jelaskan apa yang dimaksud Tri Sakti Bung Karno!
    b. Sebutkan isi Nawa Cita!

 

Contoh Soal UAS Agama Islam Unnes

Soal Ujian Akhir Semester Tahun 2014/2015

Pendidikan Agama Islam

 

  1. Dalam Q.S. 51:56 Allah SWT menjelaskan: “Dan Aku tidak menciptakan jin dan manusia melainkan supaya mereka menyembah-Ku”. Jelaskan aktualisasi ayat tersebut dalam konteks peran dan tanggung jawab manusia sebagai khalifah di muka bumi dan sebagai hamba Allah SWT. Berikan contohnya!
  2. Di kalangan umat Islam seringkali terjadi perselisihan pendapat mengenai berbagai hal, seperti penentuan awal Ramadan, antara qunut dan tidak qunut pada salat Subuh, jumlah rakaat salat tarawih dan sebagainya, yang tidak jarang menimbulkan konflik yang berkepanjangan bahkan permusuhan. Sebagai seorang muslim/muslimah, bagaimana saudara menyikapi hal tersebut? Jelaskan disertai argumentasi!
  3. Kemajuan dalam bidang ilmu pengetahuan, teknologi dan seni (IPTEKS) berdampak besar terhadap terjadinya pergeseran nilai/norma yang berlaku di masyarakat bahkan berdampak pula dalam bidang keagamaan. Jelaskan pandangan saudara (disertai argumentasi) mengenai hal-hal di bawah ini:
    a. Jual beli online
    b. Operasi transgender
    c. Penggunaan alat-alat kontrasepsi
    d. Kloning pada manusia
  4. Di sisi lain, kemajuan IPTEKS juga berdampak terhadap terjadinya kerusakan alam. Jelaskan secara singkat konsep Islam mengenai konservasi!

 

Contoh Soal UAS BK Unnes

Soal Ujian Akhir Semester Tahun 2015/2016

Bimbingan Konseling

 

  1. Dewasa ini di sekolah-sekolah banyak terjadi malpraktik yang disebabkan oleh miskonsepsi tentang bimbingan konseling.
    a. Berikan contoh beberapa contoh malpraktik yang disebabkan oleh miskonsepsi tentang BK di sekolah tersebut!
    b. Jika selama ini banyak terjadi miskonsepsi, lalu menurut pendapat Anda bagaimanakah pengertian bimbingan dan konseling yang sesungguhnya?
  2. Ada beberapa asas bimbingan dan konseling di sekolah yang harus diacu dalam penyelenggaraan pelayanannya.
    a. Sebut dan jelaskan asas-asas bimbingan dan kosneling tersebut!
    b. Kemukakan contoh penerapan minimal 5 asas bimbingan dan konseling dalam pelaksanaan bimbingan dan konseling di sekolah!
  3. Salah satu faktor yang melatarbelakangi penyelenggaraan pelayanan bimbingan dan konseling di sekolah adalah faktor budaya.
    a. Jelaskan mengapa faktor sosial budaya melatarbelakangi penyelenggaraan pelayanan bimbingan dan konseling di sekolah!
    b. Sebutkan indikator faktor sosial budaya apa sajakah yang langsung berhubungan dengan urgensi/pentingnya bimbingan dan konseling diselenggarakan di sekolah!
  4. Dalam penyelenggaraan pelayanan bimbingan dan konseling di sekolah terdapat tiga pola, yaitu: generalis, spesialis, dan kurikuler.
    a. Jelaskan perbedaan masing-masing pola tersebut!
    b. Menurut Anda sebaiknya pola manakah yang tepat untuk diterapkan di sekolah menengah? Jelaskan alasan Anda!
  5. Berikan bentuk atau contoh kerja sama yang bisa dilakukan oleh guru mapel atau rekan sejawat dengan guru pembimbing atau konselor di sekolah dalam melaksanakan pelayanan kepada siswa!
  6. Konselor di Indonesia pada dasarnya hanya menangani masalah anak di sekolah baik yang bersumber dari sekolah maupun dari luar sekolah. Seandainya menangani masyarakat luaspun masih saja terbatas pada masalah-masalah yang berkaitan dengan pendidikan. Jelaskan batasan masalah-masalah yang masih dalam ruang lingkup kerja bimbingan dan konseling!
  7. Perayaan kelulusan siswa dengan perilaku corat coret seragam sekolah dan pawai dianggap sebagai kebiasaan yang trend.
    a. Uraikan kayanan dan kegiatan BK yang diberikan untuk mengantisipasi kondisi tersebut!
    b. Kemukakan peran Anda sebagai calon guru dikaitkan dengan kondisi tersebut!
  8. Fenomena penelantaran anak yang dilakukan oleh orang tua menjadi tanggung jawab para praktisi pendidikan.
    a. Identifikasilah fungsi BK jika dihadapkan dalam permasalahan tersebut!
    b. Uraikanlah perencanaan pelayanan bantuan yang dapat diberikan sekolah dikaitkan dengan BK komprehensif.
  9. Pada pola 17 plus yang dewasa ini diterapkan di sekolah-sekolah terdapat beberapa bidang, jenis layanan, dan kegiatan pendukung.
    a. Gambarkan bagan pola 17 plus dan beri keterangan seperlunya!
    b. Tunjukkan pada jenis layanan dan kegiatan pendukung manakah seorang guru mata pelajaran dapat berperan serta di dalamnya!

Penting Tidak Sih Perayaan Valentine dan White Day?

images gemaikm

gemaikm credit: Islampos

Mungkin bagi minasan topik ini sering diangkat oleh banyak orang menjelang bulan cinta (heleh) yaitu Februari dan akan berdendang lagi menjelang bulan Maret.

Ehem, memang budaya memberi cokelat ini sebenarnya baik-baik saja, hanya saja hal yang lain berbuntut padanya biasanya memiliki image negatif dan anehnya sudah menjadi rahasia umum di tengah kalangan masyarakat khususnya Indonesia yang cenderung suka ikut-ikutan budaya luar negeri untuk sebatas fun dan sekadar ingin keren saja. Bagaimana? Fakta bukan?

valentine ai-con

komentar Conan dan Ai. Sumber: facebook.com/kata-kata bijak tokoh anime

Nah, yang saya temui orang Indonesia juga mulai merangkak nih tahap “lebaynya” dengan meniru hal yang dilakukan di Jepang. Minasan tentu tahu Jepang adalah negara yang juga menyerap hal awalnya dilakukan di luar negeri serta asing lalu dengan sedikit perubahan pun mampu menjadikannya bercita rasa “Jepang”.

Di sini saya tidak akan panjang lebar menjelaskan asal usul valentine yang tidak perlu saya ungkapkan secara terang-terangan karena umat Muslim pasti tahu kalau itu adalah hal yang mudharat –serta tidak mau menyinggung umat agama lain tentunya. Hanya saja saya ingin memaparkan bahwa “fanatik” dalam  hal yang sebenarnya merepotkan dan belum tentu membuat kita mendapatkan ridha Allah ini perlu dihentikan sebagai bentuk ketaatan kepada Sang Maha Pencipta.

Yup, langsung ke pembahasan. Inilah beberapa “istilah” yang tidak asing di telinga anak-anak muda di Jepang, silakan menyimak.^^

1. Giri Choco
Jika diartikan secara harfiah kata “giri” berarti kewajiban. Jadi biasaya Giri Choco diberikan wanita kepada seorang pria yang dianggap sebagai rekan kerja atau kawan biasa di mana si wanita tidak merasa ada ketertarikan khusus terhadap orang tersebut. Biasanya Giri Choco adalah cokelat yang dibeli di pasar swalayan dengan harga lebih murah. Seorang wanita bisa menghabiskan uang cukup banyak demi membeli cokelat ini untuk diberikan kepada teman-temannya.

2. Honmei Choco
Jika diterjemahkan secara harfiah kata “honmei” dapat dimaknai “perasaan sesungguhnya”. Jadi ini adalah cokelat yang diberikan seorang wanita kepada pria yang benar-benar dianggap istimewa olehnya. Cokelat ini biasa diberikan wanita kepada pacar, suami atau seseorang yang dia ingin supaya bisa menjadi pasangannya. Biasanya Cokelat Honmei lebih mahal dan mewah daripada Cokelat Giri. Atau cokelat ini juga bisa dibuat atau diolah sendiri oleh sang wanita untuk menunjukkan betapa istimewanya sang pria di mata wanita itu. Biasanya minasan sudah mulai bisa melihat cokelat-cokelat mulai dipajang di toko dan pasar swalayan sejak pertengahan Januari. Sehari sebelum valentine biasanya toko-toko akan penuh dengan segala jenis cokelat, alat masak dan tentu saja para wanita. Mungkin hampir persis seperti di minimarket yang menawarkan beberapa paket cokelat yang ukurannya fantastis karena mencapai berat satu kilogram!

3. Fami Choco
Fami” di sini maksudnya keluarga. Jadi ini adalah cokelat yang diberikan ke anggota keluarga.

4. Tomo Choco
Jika diartikan kata “tomo” berarti teman. Jadi ini adalah cokelat yang diberikan antarwanita yang punya hubungan pertemanan.

5. My Choco/Jibun Choco/Gohobi Choco
Kata “jibun” dalam bahasa Jepang artinya ialah “diri sendiri”. Jadi ini adalah cokelat yang dibeli untuk dinikmati sendiri.

6. Sewa Choco
Arti “sewa” adalah merawat atau mengurus. Maknanya ini adalah cokelat yang diberikan kepada orang yang membantu merawatmu.

7. White Day
Diperingati di Jepang tanggal 14 Maret, tepat sebulan sesudah hari valentine. Inilah hari untuk para pria yang bulan lalu diberi cokelat oleh seorang, dua atau lebih wanita. Namun, pemberian itu tidak gratis loh, karena giliran White Day ini para pria yang wajib membalas pemberian tadi.

Memang, saya tidak menutup fakta kalau hasil nyata dari valentine adalah dapat meningkatkan pertumbuhan ekonomi tapi apakah hanya demi itu umat Muslim tega menggadaikan imannya? Ingatkah bila menyerupai suatu kaum maka kita akan digolongkan kepada kaum tersebut?

Minasan tahu persislah, umat Muslim hendaknya mengacu pada Al-Quran dan hadis jika hendak menentukan apakah hal yang dikerjakannya itu baik atau tidak, mendatangkan pahala atau dosa, serta sebagainya. Bukannya asal ikut-ikutan ngetrend saja.

Saya mengutip sebuah surah yang masih berhubungan dengan pembahasan saya kali ini mengenai Allah yang menyuruh hamba-Nya untuk waspada pada kelompok yang banyak.

“Dan jika kamu menuruti banyak orang yang di muka bumi ini, niscaya mereka akan menyesatkanmu dari jalan Allah. Mereka tidak lain hanyalah mengikuti persangkaan belaka, dan mereka tidak lain hanyalah berdusta.” [QS Al-An’am(6):116]

Huff, saya pribadi sih berpikir kalau seiring berlalunya zaman ternyata budaya ini jadi makin ribet ya. Makin banyak klasifikasi cokelat yang seakan menuntut untuk segera dibeli dan akan menimbulkan rasa kurang puas jika tidak menurutinya. Hidup terasa dikejar ya? hehe.

Yosh, cukup di sini pembahasan saya. Mohon kritik dan saran ya minasan?^^

Semoga bermanfaat! 😀

Love Sign

mom daughter

“Duh Mama kenapa sih? Buat apa sih tiap hari repot-repot pakai baju yang kayak terowongan dan segede sarungnya Papa? Kan gerah Ma~”

Yuuko Aoyama, gadis kecil berusia tujuh tahun tersebut berkali-kali menolak apabila Mamanya menyuruhnya memakai jilbab jika hendak keluar rumah. Dia ingat betul dengan olokan teman-temannya yang mengatakan kampungan, norak, terbelakang, ketinggalan trend, dan bla bla bla saat mengomentari model pakaiannya. Dan kalau sudah begini sang Mama hanya bisa tersenyum sambil mengelus kepala Yuuko dengan kasih sayang. Tentu Mamanya mengerti karena pernah merasakan hal serupa.

“Yuu-chan, kan Mama sudah pernah bilang ini hanya untuk latihan dan penyesuaian diri kamu nantinya. Jalani dengan santai saja ya? Seperti shalat jamaah dengan Papa tiap harinya. Lagipula jilbab biru laut ini modelnya bagus, warna kesukaan kamu lagi.”

Yang ada Yuuko memanyunkan bibirnya, gadis kecil itu memang manja dengan Papanya dan kebetulan beliau sedang sibuk bertugas di kantor kepolisian sehingga parameter ngambeknya berlipat ganda. Singkatnya Yuuko lebih patuh pada perkataan Papanya.

“Masa Cuma mau mengantarkan bekalnya Papa harus pakai sarung begitu sih Ma?” tanya Yuuko lagi.

“Bukan sarung sayang.” Sang Mama tertawa. “Tapi jilbab.”

“Bukannya pakai kerudung sudah cukup Ma?”

“Lho, Mama dulu bilang apa sayang? Muslimah itu wajib menutup aurat dengan memakai apa?”

Gadis mungil itu menaruh telunjuknya di dagu dan memandang ke atas sambil berpikir. “Memangnya jilbab sama kerudung beda ya Ma?”

“Beda Yuu-chan, jilbab itu untuk menutupi seluruh tubuh, kalau kerudung untuk menutupi kepala sampai dada. Kamu tahu, kalau Papa lihat kamu pakai jilbab pasti Papa senang.”

Mata Yuuko langsung berbinar. “Beneran Ma?”

“Benar sayang, bohong itu kan dosa. Ayo berangkat, nanti kita bisa terlambat.”

Setelah memakai jilbab dan kerudung dengan rapi Yuuko dituntun membaca doa keluar rumah oleh Mamanya kemudian berjalan pelan menuju halte untuk menaiki bus ke kantor sang Papa.

^^

“Loh? Aku ada di mana?” ketika Yuuko membuka mata yang ada di sekelilingnya adalah sebuah desa yang tenang dan belum pernah ia lihat sebelumnya, padahal tadi dia asyik memakan jeruk yang dikupaskan Mamanya di dalam bus.

“Kamu siapa?” saat Yuuko berbalik ia melihat seorang gadis kecil berjilbab biru tua dan kerudung berwarna ungu muda dengan tatapan mata yang hangat, kelihatannya seumuran dengannya.

“Perkenalkan, aku Hinata Hyuga, kamu?”

“Namaku Yuuko Aoyama. Eh sebentar, kamu kan….” Yuuko mendekat dan memperhatikan Hinata dari ujung sepatu sampai ujung kepala. Tidak salah lagi, dia orang yang mirip di animasi yang sering ditontonnya menjelang Magrib. Biasanya Mamanya langsung mematikan televisi jika Yuuko keterusan nonton dan mogok shalat. Hanya bedanya Hinata yang ini muslimah banget.

‘Kok dia engga malu ya pakai jilbab? Apa engga diolok temennya ya?Aku aja harus dipaksa dulu sama Mama baru mau pakai,’ batin Yuuko bingung.

“Ada apa?” tanya Hinata yang membuyarkan lamunan Yuuko.

“Eh engga..eng..Cuma Hinata kok engga mirip kayak di televisi? Kenapa pakai jilbab sama kerudung?” tanya Yuuko heran dan Hinata Cuma tersenyum.

“Soalnya kalau engga pakai, Mama bawel terus, pusing aku dengernya. Papa juga senang lihat aku pakai ini, katanya cantik. Terus kalau engga nurut sama orang tua kan kita dosa, nanti Allah bisa marah.”

“Terus terus?” Yuuko yang tadi angguk-angguk mendengar jawaban Hinata pun tanya alasannya lagi.

“Kalau Allah marah nanti bisa masuk neraka, nggak bisa ketemu Papa dan Mama.”

Kali ini Yuuko pun tersenyum. Teringat dengan ceramahan Papa dan Mamanya. Ternyata banyak Papa dan Mama lain yang ceramahannya sama seperti orang tuanya.

“Yuk cepetan, nanti ketinggalan.” Hinata tiba-tiba menarik tangan Yuuko dan berjalan cepat ke suatu tempat.

“Loh? Kita mau ke mana?”

“Ke masjid, shalat Dhuhur berjamaah. Tuh udah adzan.”

“Oh, biasanya aku shalat sama Papa dan Mama di rumah. Kalau di masjid Cuma pas Idul Fitri dan Idul Kurban.”

Hinata tersenyum lalu mengeratkan pegangan tangannya saat memasuki wilayah shalat putri. Merekapun wudhu bersama kemudian shalat jamaah dengan tenang. Setelahnya Yuuko kembali mengamati Hinata yang terlihat amat khusyuk berdoa.

“Kamu ngapain?”

“Doain Papa sama Mama.”

“Buat apa?” Hinata terkejut mendengar pertanyaan Yuuko barusan lalu memegang kedua bahu gadis kecil itu.

“Papa dan Mamamu engga bilang kalau doa itu penting? Kalau kita engga pernah berdoa minta pertolongan sama bersyukur kepada Allah nanti kita jadi anak nakal lho.”

Yuuko mengerutkan keningnya. “Terus?”

“Kalau jadi anak nakal nanti Papa dan Mama diambil Allah loh.”

Astagfirullah…” Yuuko langsung istigfar sambil mengelus dadanya. Ia pernah ingat sedikit kalau setelah shalat maka Mamanya menyuruh untuk mengamini doa yang diucapkan Papanya. Tapi ia sering lupa, habis shalat langsung ngacir dan nonton televisi yang tadi dimatikan paksa Mamanya. Tidak heran Yuuko sering ngambek karena kedisiplinan Mamanya yang menurutnya kadang-kadang lebay itu.

“Kamu engga apa-apa?” tanya Hinata lagi sambil memegang tangan Yuuko.

“Eum,” jawab Yuuko singkat sambil tersenyum tipis. Setelahnya mereka keluar dari masjid karena beberapa teman Hinata yaitu Sakura, Ten Ten, Temari, dan Ino sudah memanggil-manggil. Tak berapa lama mereka heran karena melihat gadis mungil berjilbab biru laut yang bersembunyi di belakang Hinata.

“Eh temen-temen, kenalin. Ini Yuuko, temen baruku. Ayo perkenalkan diri kamu,” ujar Hinata agar Yuuko mau menyapa teman-temannya.

Uhm..Yuuko Aoyama, salam kenal ya.” Gadis itu membungkuk singkat usai memperkenalkan diri dan Sakura pun memeluknya.

“Aku Sakura Haruno, salam kenal ya. Wah…kamu manis sekali pakai jilbab biru.”

“Eum terima kasih, kamu juga cantik.” Yuuko tersenyum sambil melihat kebanyakan temannya memakai busana seperti dirinya, ia merasa bahagia mendapat teman yang sejalur dengannya.

“Tuh denger Ino-chan, temen baru kita aja udah dapet hidayah, kamu kapan?” ujar Sakura sambil melirik ke arah gadis mungil yang memakai pakaian serba minimalis dan tengah melipat kedua tangannya di depan dada.

“Iya tuh, insyafnya kalau shalat. Padahal kan Allah hadir engga Cuma pas kita shalat doang,” cerocos Ten Ten yang membuat Ino memainkan rambut blonde panjangnya dengan tatapan sebal.

Ish, terserah dong. Yang penting aku engga merugikan kalian dengan kebebasan yang pengen aku lakuin,” jawab Ino acuh tak acuh.

Yuuko kembali menaruh telunjuknya di dagu dan memandang ke atas sambil berpikir. Tak lama ia menyela dengan halus percakapan teman-teman barunya itu dan menatap Ino lembut.

Anu…kata Mama arti namaku adalah anak yang bebas, tetapi Mama engga pengen aku kelewat bebas seperti anak berandalan, tetapi Mama dan Papa memberiku nama ini agar bebas mempedulikan siapapun di dunia ini dengan mengingatkannya ke jalan yang benar…” ujarnya agak takut tapi Sakura tersenyum dan menanggapi ucapan Yuuko.

“Berarti kamu juga bebas memberikan cinta dan kasih sayangmu pada siapapun yang membutuhkannya?”

“Eum, cinta itu kan engga terbatas. Kalau cinta terbatas kan yang bisa merasakan Cuma dikit dan kesannya percuma. Terus kalau engga ada cinta, engga ada kepedulian, kata Mama dunia bakalan sepi banget,” tambah Yuuko dengan senyuman.

“Wah…keren banget ya, berarti Papa sama Mamamu pengen kamu jadi pendakwah dong?” tanya Temari antusias.

“Pendakwah?” Yuuko bingung, karena baru pertama kali mendengar istilah itu.

“Iya!” jawab Temari semangat. “Kayak Rasulullah yang peduli pada siapapun di dunia ini. Beliau membagikan cintanya dan menyebarkan keindahan Islam lewat jalan dakwah, nanti semua orang bisa hidup bahagia dan masuk Surga Allah.”

“Beneran nih?” tanya Yuuko tak percaya.

“Beneranlah.” Temari merangkul Yuuko dengan gembira. “Kalau kita mencontoh suri tauladan kita nanti kita juga bisa membahagiakan banyak orang. Papa sama Mama pasti bangga, Allah juga bakalan tambah sayang sama kita jadi kita bebas masuk ke Surga lewat pintu manapun yang kita mau lho.”

Para muslimah tersebut ikut tergerak semangatnya oleh ucapan Temari dan secara tidak sadar tersenyum sambil membayangkan betapa indahnya masa depan mereka nanti jika menaati aturan Allah.

“Ah iya yah, kita kan Cuma disuruh denger dan taat, engga ada yang lain. Aku harap Ino-chan juga berpikir kayak gitu.” Hinata melempar senyum pada Ino yang menunduk malu.

“Iya deh, nanti kalau mau keluar rumah aku pakai jilbab dan kerudung biar Allah sayang sama aku. Hmm…Sakura juga tuh.”

“Loh? Kenapa aku?”

“Ituloh, cinta kan engga terbatas jadi jangan Cuma peduli sama Sasuke doang. Ingat tuh, cinta yang abadi Cuma kepada Sang Pencipta, kalau Sasuke udah engga ada bakalan habis tuh taqwa gara-gara alasan rajin ke masjidnya hilang ” balas Ino cukup sengit.

Idih sok banget sih, sebagai manusia kan semuanya punya kekurangan tapi pelan-pelan dibenahin biar jadi muslimah cemerlang,” sahut Sakura sambil mengacungkan jempolnya penuh percaya diri.

“Hahaha…” mereka tertawa renyah melihat pertengkaran kecil yang sebenarnya percandaan ringan dan  kepedulian untuk saling mengingatkan.

“Udah deh udah. Gimana kalau kita janji buat saling mendakwahi? Karena kita saling menyayangi dan saling butuh, kali aja ada yang tomat di tengah jalan,” usul Sakura sambil merangkul Ino dan Yuuko kembali.

Anu…tomat apa ya Sakura-chan?” tanya Hinata polos dan gadis mungil berambut merah jambu itu tertawa kecil.

“Hehe, tobat maksiat maksudku.” Sakura mencubit pipi Ino saat mengatakannya dan membuat mereka bertengkar kecil lagi.

“Eh udah jangan ribut lagi, mending kita buat ‘lingkaran berjuang’ yuk?” tukas Ten Ten semangat.

“Oh iya iya, aku pernah lihat di televisi, keren banget,” kata Temari.

“Bener tuh, aku juga pengen nyoba,” balas Ino kemudian.

“Baiklah kalau begitu, semua letakkan tangannya!” seru Sakura berapi-api. Merekapun saling bertatapan lantas membuat sebuah lingkaran lalu menaruh tangan kanan mereka ke depan sehingga bertumpukan. Lagi-lagi si gadis tomboy itu memimpin.

“Yapp mulai sekarang kita adalah teman seperjuangan, saling menyayangi dan mengingatkan. Jangan sampai lupa pada agama kita karena dakwah adalah cinta. Takbir!”

Allahu Akbar!!”

^^

“Yuu-chan? Sayang? Ayo bangun, kita hampir sampai di kantor Papa.”

Sayup-sayup Yuuko mendengar suara lembut Mamanya, perlahan ia membuka matanya dan terlihatlah dengan jelas wajah malaikat yang setiap hari mempedulikannya. Yuuko yang tadinya tidur di pangkuan sang Mama pun duduk dan memeluknya erat.

“Mama maaf…aku malu karena pakai jilbab sendirian, tapi harusnya aku engga boleh nyerah..aku harus nyari temen yang sejalan seperjuangan denganku. Aku mau pakai jilbab sama rajin ibadah karena pengen nurut sama Allah, aku engga mau Papa sama Mama diambil Allah karena kenakalanku…”

Sang Mama pun tersenyum dan mencium kening Yuuko. “Jadi Yuu-chan sudah mengerti sekarang?”

“Eum, Mama nasehatin aku karena Mama sayang aku kan? Wah keren nih, Temari sama Sakura bener banget, katanya semua ini love sign alias tanda cinta.” Yuuko tersenyum lebar padahal Mamanya tengah mengerutkan kening karena ingat nama teman yang disebut Yuuko adalah tokoh kartun animasi yang menjadi favorit putrinya ketika jika hari beranjak senja.

“Temari? Sakura?”

“Iya Ma! Ituloh mereka pasti muncul di acara televisi waktu sore . Engga Cuma itu, aku juga berkawan sama Hinata,  Ino, dan Ten Ten. Mereka temen seperjuanganku, kami sudah janji akan saling mengingatkan walau apa pun yang terjadi!” kata Yuuko dengan semangat level tinggi.

“Oh..begitukah? Kapan-kapan ajak mereka main ke rumah ya? Syukur-syukur mengaji bersama nanti.”

“Siap laksanakan, Mama!”

^^

Previous Older Entries